Cara Agar Blog Dilirik Brand

 

Agar Blog Dilirik Brand

Bismillahirahmanirrahim

Hai, Mama Digital,
Banyak dari mama-mama yang merasa sudah membuat blog tapi kok belum dilirik-lirik juga ya sama brand atau komunitas?
Memang agar blog kita bisa menghasilkan uang, tidak bisa simsalabim langsung datang uang, tapi ada proses yang harus kita jalankan. Jika dalam tulisan sebelumnya Connecting Mama sudah memaparkan secara umum, maka pembahasan kali ini secara teknis.


Apa saja yang harus kita lakukan agar blog kita dilirik oleh brand atau komunitas?


Buat Tulisan dengan Gaya Bahasa yang Kuat

Masing-masing penulis memang punya ciri khas dalam tulisannya. Ada yang nge pop banget, ada yang santun, ada yang keibuan, ada yang super gaul, ada yang kaku dan resmi. Lalu gaya bahasa yang mana yang dilirik brand?


Gaya bahasa yang santai, mudah dimengerti, nggak alay, dan enak dibaca adalah gaya bahasa yang disukai oleh brand. Story telling yang kuat lebih banyak diminati oleh pembaca, terutama brand. Namun tidak berlebihan segalanya diceritakan. Fokus hanya pada cerita yang sesuai dengan tema tulisan yang akan kita buat.

Contohnya seperti apa? Mama-mama bisa lihat dari gaya tulisan para admin connecting mama. Ada Mama Ade UFi, Mama Eni Martini, Mama Tetty Tayono, Mama Ruffie Lucretia, Mama Amelia Fafu dan Mama Shine Fikri. Tulisan dan gaya bahasa mereka sudah fokus pada tema yang akan mereak angkat saat itu. Dan Mereka juda sudah langganan juara blog. Mama-mama bisa cari dari tulisan-tulisan mereka yang menang lomba.


Naikan Jumlah Follower Instagram dan Twitter

Hampir sebagian besar Brand meminta jumlah follower instagram dan twitter para blogger yang menjadi tim promosi mereka. Dulu awal-awal para blogger dan influencer muncul, jumlah minimal follower adalah 500. Namun seiring perkembangan digital minimal follower adalah 10.000. Duh susah ya? Bagaimana kita naikin jumlah follower sebegitu banyak? Nggak perlu khawatir karena saat ini banyak jasa menawarkan untuk mengangkat jumlah follower, namun jika kita mau murni untuk menaikkan jumlah follower kita bisa ikut 3 program yang sering ditawarkan komunitas, yaitu :

Follow to Follow

yaitu kita mengundang teman untuk saling follow. Sistem ini juga dipakai sama para online seller. Dulu Connecting Mama pun membuka program ini. Namun, kita juga bisa saling follow disaat kita baru berkenalan dengan teman sesama dunia maya.

Shoutout for Shoutout

yaitu kita saling mempromosikan instagram teman.Program ini juga dijalankan oleh Connecting Mama. Ada banyak support yang dibuat setiap harinya di Connecting Mama.

Membuat Kuis

Tidak ada salahnya sesekali kita merogoh kocek. Nggak perlu terlalu dalam untuk membeli hadiah kuis.Untuk kuis ini kita bisa menaikkan follower, tapi resikonya kita pun akan cepat kehilangan follower juga begitu kuis selesai digelar.


Menjaga Selalu Page Viewer (PV) dan Google Analytsic (GA)

Apa sih Page Viewer dan Google Analytsic?

Page Viewer adalah orang-orang yang membaca dan membuka tulisan kita. Sedangkan Google Analytsic adalah grafik pembaca yang melihat blog kita. Keduanya mempunyai fungsi yang sama.


Bagaimana caranya menaikan PV?

Kita harus rajin menulis dan menyebarkan tulisan kita via media sosial. Baik itu via whatsapp, tiktok, instagram, twitter, path, dll. Rajin-rajin lah kita ikut list support komunitas. Saat ini hampir semua komunitas memiliki support sistem ini. Termasuk Connecting Mama.

Rajin pula kita melihat di list post dashboard blog kita. Jika ada tulisan kita yang viewernya masih kecil, Sebar ulang tulisan-tulisan lama kita tersebut. Tentunya dengan kita perbaiki (rewrite) tulisannya, diberi gambar dan atribut lain, sehingga tulisan kita jadi enak kembali dibaca. Posting artikel-artikel yang lagi ngehits dan tutorial atau informasi yang paling banyak dicari. Tentunya disesuaikan dengan nichie (tema) blog kita sendiri. Jika kita temanya makanan atau parenting, maka cari hal-hal yang sedang hits (viral) tentang makanan atau parenting. Buat tulisan yang everlasting, alias tulisan yang mau sampai kapan pun masih dibaca orang, seperti resep atau info sejarah makanan. Jangan cari tulisan yang sesaat saja, karena tulisan yang sesaat, hanya saat itu pula viewernya naik.

Menaikan PV juga bisa dengan Blog Walking (BW) dan meninggalkan jejak komentar disana. Saling bertukar menyebarkan alamat blog kita juga bisa. Sama halnya dengan sistem SFS pada instagram. Semua sistem support ini ada loh di grup whatsapp-nya Connecting Mama.

Menaikan DA/PA Blog

Ada beberapa Brand  yang meminta DA/PA (Domain Authority/Page Authority). Tapi itu sangat jarang. Biasanya yang meminta jumlah DA/PA itu Brand-Brand yang bergerak di traveling atau marketplace, seperti Tokopedia, Traveloka, Shopee dll.

Caranya bagaimana menaikkan DA/PA?

Memang kenaikan DA/PA ini cuma Google dan Tuhan yang tau.. xixixi.. Namun ada yang sudah pasti terlihat yaitu dengan rajin menulis, terutama tulisan yang selalu naik di page one google search. Nah untuk menaikan ke page one google search ini perlu bahasan tersendiri yaitu tentang SEO. Kalau untuk pemula, rajinlah  menulis. Jangan menunggu bayaran, lalu menulis. Tapi rajin menulis organik (tulisan tanpa bayaran dari manapun), selain bisa menaikkan DA/PA bisa juga melatih teknik menulis kita. Karena menulis itu adalah skill bukan cuma bakat. Semakin kita banyak melatih menulis, orang yang tidak punya bakat menulis pun akan piwai dalam menulis.

Nah, dengan rajin kita mengelola blog kita, maka dengan sendirinya brand yang akan melirik kita dan menghubungi kita. Oiya pada data profil jangan lupa untuk memberikan alamat email agar kita bs dihubungi ya.

Waaah masih lama dooong?

Biasanya sih begitu kicauan blogger-blogger baru. Sssttt... tidak boleh mengeluh. Ingat rejeki itu datangnya dari Allah. Sambil kita terus berusaha mengelola blog kita, jangan lupa sisipkan sedekah, istighfar dan doa dalam usaha kita. Karena Allah itu selalu memberi rejeki dari hal-hal yang tidak terduga.

Barang siapa memperbanyak istighfar maka Allah s.w.t akan menghapuskan segala kedukaannya, menyelesaikan segala masalahnya dan memberinya rezeki dari arah yang tidak disangka. (Riwayat Ahmad, Abu Daud, an-Nasa’i, Ibnu Majah dan al-Hakim dari Abdullah bin Abbas r.a.)

Nah, yuuuk.. semangaat yaa!

Penulis
Ade UFi

18 komentar:

  1. Tipsnya menarik banget mom, saat ini masih ngejar pv nih biar blognya dilirik sama brand

    BalasHapus
  2. Rejeki dari Allah, tugas kita cuman beribadah dengan cara mengerjakan "tugasnya" sebaik mungkin ya mom

    BalasHapus
  3. Saat ini ,untuk job blog masih sangat mengandalkan DA PA. Dan banyak sekarang Blogger baru dengan DA emejing

    BalasHapus
  4. Sungguh memiliki blog yang terpercaya dan dilirik brand ini membutuhkan sebuah proses yaa..
    Dan menjalaninya harus sabar juga banyak belajar dari sahabat blogger yang lain.

    BalasHapus
  5. Semangaat... Emang asik ikutan grup connecting mama jadi semangat posting ☺️

    BalasHapus
  6. Hai kak Ade,aku Dennise jadi semangat nih nulis.Masih banyak yang harus diisi blognya biar tampil menarik.Btw kapan nih Connecting Mama adakan kelas untuk pembelajaran Blog?perlu pencerahan nih dari para experd

    BalasHapus
  7. Tulisan Connecting Mama selalu bikin adem pembaca.
    Sangat insighful dan memberikan kekuatan untuk blogger ((yang mengaku masih)) pemula seperti aku.

    Semoga dengan konsistensi dan menulis hal-hal yang baik dari hati, maka rejeki datang mengalir seperti Mama-mama panutan Connecting mama.

    BalasHapus
  8. Mantul deh emang butuh usaha kalo mau dapat job ya. Harus naikin PV dan DA juga.

    BalasHapus
  9. masih PR nih naikin DA dan DR, terutama DR dan belum paham naikinnya gimana, yang utama saya masih belajar konsisten menulis nih kamin :)

    BalasHapus
  10. Kyaaa banyak tips kece. Makasih banya Mama, masih jadi PR besar banget nih buat aku juga mengelola DA dan DR blog.

    BalasHapus
  11. dulu banget dapat tawaran itu ga nyangkan mamin, padahal nulisnya masih acak kadut hahaha tp memang harus rajin yah jadi semuanya berkembang

    BalasHapus
  12. Terima kasih tipsnyaaa. Semua butuh proses. Enjoy it!

    BalasHapus
  13. Iya nih Mamin banyak banget PR saya memiliki blog ini apalagi cukup banyak juga yang harus di Oprek. Tapi tetap semangat nih jadi blogger

    BalasHapus
  14. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
  15. Senangnyaa..
    Semakin semangat mengerjakan sesuatu kalau berkumpul dengan komunitas yang mendukung. Semoga persahabatan di Connecting Mama langgeng selalu. Saling dukung dan saling memberikan masukan demi kebaikan bersama.

    BalasHapus
  16. Naikin PV nih masih PR banget Mam buatku, hiks kismin view banget deh. Harus selalu diboost dengan BW dan juga share ke medsos.
    mau intip gaya menulis para Mamin yang sudah langganan juara ngeblog ah :)

    BalasHapus
  17. Terima kasih tipsnya Mama 😍 mudah-mudahan blog kita makin dilirik brand

    BalasHapus
  18. Tips dan trik nya sangat inspiratif
    Berkecimpung di dunia digital harus membangun personal branding yg tepat serta isi konten yang menarik
    Dan untuk itu pasti butuh proses yg ga sebentar asalkan tetap konsisten dan terus banyak belajar

    BalasHapus